JAKARTA, PCplus
- Apa beda Sony Xperia Z3 dengan pendahulunya, Xperia Z2? Menurut
bocoran terakhir dari Evleaks, tidak ada banyak peningkatan spesifikasi
yang diberikan Xperia Z3.
Bocoran informasi itu mengatakan, Sony Xperia Z3 akan punya layar HD
1080p 5,15”, lebih kecil dari yang disajikan Xperia Z2. Seperti kamu
tahu, layar Z2 itu 5,2”.
Apa lagi spesifikasinya? Menurut Evleaks, Xperia Z3 akan ditenagai
oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 801 2,4GHz quad-core. Ini berarti ada
kenaikan sedikit dibandingkan Xperia Z2 yang juga sudah Snapdragon 801
tapi 2,3GHz.
Evleaks juga menyebutkan bahwa Xperia Z3 akan disemati sistem operasi
mobile Google Android 4.4 Kitkat dengan RAM 3GB, storage internal 16GB,
dan kamera 2,1MP dan 20,7MP. Untuk kamera, berarti sama dengan yang ada
di Xperia Z2.
Namun seperti apa sebenarnya Xperia Z3? Kita tunggu saja tanggal
mainnya, yang kemungkinan bertepatan dengan ajang teknologi IFA pada
September mendatang. O ya, saat itu Samsung disebut-sebut juga akan
mengungkap Galaxy Note 4-nya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jika berkenan silahkan komen nya